Notification

×

Iklan

Iklan

Dorong Capaian Vaksinasi,Pemkot dan Polres Bima-Kota Bima Gelar Gebyar Percepatan Vaksin Berhadiah

| Sabtu, Maret 05, 2022 WIB Last Updated 2022-03-05T10:24:50Z
Penyerahan Sepeda motor pada pemenang undian

Kota Bima, JangkaBima.com.-

Upaya mendorong capaian vaksinasi covid-19, Pemkot Bima bersama Polres Bima-Kota, Sabtu (5/3/2022) menggelar gebyar percepatan vaksinasi covid-19.


Acara di gelar dihalaman kantor Pemkot Bima itu dihadiri langsung oleh Kapolda NTB, Irjen Pol Joko Purwanto didampingi Wali Kota, Kapolres Bima-Kota, Ketua dan wakil ketua DPRD, Sekda dan jajaran OPD lingkup Kota Bima.


Ratusan warga dari sejumlah kelurahan pun antusias menghadiri acara dengan hadiah utama sepeda motor dan sepeda serta ratusan paket sembako lainnya. Beruntung mendapatkan hadiah sepeda motor warga Rabadompu Barat.


Wali kota Bima, HM Lutfi dalam arahannya menyampaikan capaian vaksinasi covid-19 Kota Bima, untuk dosis 1 sudah mencapai 90 persen lebih, Dosis  ke 2 mencapai 70 persen termasuk hari ini sedang berjalan. 


Sementara untuk dosis ke 3 atau boster sedang berjalan dan akan diupayakan mencapai target pada tanggal 11 Maret mendatang.


" Kita harapkan masyarakat belum vaksin segera datangi lokasi-lokasi gerai vaksinasi sehingga dapat meminimalisir terpapar resiko tinggi covid-19," harap Wali Kota.


Untuk itu pula berbagai upaya terus dilakukan pemerintah dibantu TNI-POLRI dan unsur lainnya, termasuk terus imbau sukseskan vaksinasi, tujuannya agar capaian vaksinasi dapat maksimal.


Tentunya kata Wali Kota Bima, vaksin tujuannya untuk melindungi masyarakat dari paparan virus covid-19 " kalau hanya dosis 1 dan 2 sia sia saja harus 3," ajak wali kota.


Dengan maksimalnya vaksinasi Masyarakat tak mudah terpapar covid-19 dan semakin kuat imun tubuh terhadap covid-19.


Ucapan terimakasih disampaikan Wali Kota Bima atas kehadiran langsung bapak Kapolda NTB sehingga bisa terus mendorong peningkatan capain vaksinasi.


Kalau di setiap kelurahan 90 persen sehingga potensi tertular dapat dihindari " mohon warga hadir hari ini dapat ikut mensosialisasikan pentingnya vaksinasi," harap Wali Kota.


Wali kota juga mengajak masyarakat ikut berjuang bersama kita sampaikan warga belum vaksin untuk mau ikuti vaksinasi covid-19.


Senada disampaikan Kapolda NTB, Wali Kota Bima juga sampaikan Apresiasi pada masyarakat  hari ini begitu antusias hadiri gebyar vaksinasi.


Terpisah, Kepala Dikes Kota Bima, H Azhari menyampaikan untuk jumlah mengikuti vaksinasi melalui kegiatan gebyar percepatan vaksinasi covid-19 hari ini sudah mencapai 2 ribu orang.


Baik mendapatkan dosis ke 2 maupun boster, tentunya sesuai harapan kita semua capaian vaksinasi covid-19 di Kota Bima akan tercapai sesuai target sampai dengan tanggal 11 Maret mendatang, baik untuk dosis 1,2 maupun ke 3 atau boster. (JB06)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar



Komentar merupakan aspirasi pembaca dan tidak merepresentasikan pendapat JangkaBima. Mohon selalu sampaikan pendapat dengan sopan dan tidak melanggar SARA.