![]() |
Ilustrasi |
Kota Bima, JangkaBima..-Masalah air bersih di Kota Bima seperti tak kunjung tuntas, terbaru dialami warga Lingkungan Tambana, Kelurahan Jatiwangi, Kecamatan Asakota, Kota Bima.
Sementara dari Pemkot Bima tak ada kejelasan mengenai persoalan macetnya suplai air bersih bagi ratusan warga tersebut.
" Sudah tiga Minggu macet air bersihnya," ungkap Syamsul mewakili warga, Minggu (9/3/2025).
Diakuinya, sumber mata air warga Tambana dari air bor yang berlokasi di Kelurahan Jatiwangi. Selama tiga Minggu terakhir sudah tak lagi mengalir.
Sementara warga saat ini terpaksa kembali menggunakan air bor di beberapa rumah warga untuk penuhi kebutuhan air bersih.
Tambahnya, Informasi dari warga yang menghubungi pihak Dinas PUPR bahwa mesin pompa alami kerusakan sehingga air tak bisa mengalir ke rumah warga.
Mewakili warga, Syamsul berharap perhatian serius pemerintah kota Bima, apalagi ini berkaitan dengan kebutuhan dasar warga.
Untuk informasi, warga Kota Bima kerap dihantui masalah kekurangan air bersih, belasan tahun masalah air bersih menjadi momok bagi warga,
Tak saja di warga lingkungan Tambana, pun beberapa warga di Kelurahan Tanjung, Ule pun alami masalah air bersih.(Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentar merupakan aspirasi pembaca dan tidak merepresentasikan pendapat JangkaBima. Mohon selalu sampaikan pendapat dengan sopan dan tidak melanggar SARA.